Wednesday, 7 December 2011

Du Levande (You, The Living) (2007)


PENTING!!! 
Butuh kesabaran ekstra untuk nonton film ini.

Itu saya serius. Awalnya saya lagi mencari-cari film drama lalu saya ketemu saya film ini Menurut IMDb genre dari film ini adalah komedi, drama dan musik. Lalu saya baca sinopsisnya dan saya sangat tertarik dilanjutkan dengan saya buka Rotten Tomatoes saya jadi makin tertarik. 

Ternyata ini adalah sebuah film drama yang absurd tentang manusia. Saya bilang absurd karena ini sulit dimengerti butuh beberapa kali nonton baru bisa mencerna semuanya (sepertinya).

Ceritanya tentang orang-orang yang putus asa dan reaksinya. Banyak karakter yang muncul dan kebanyakan putus asa atau merasa tidak ada yang bisa menerima dirinya.

Film ini sangat sepi. Saya ulang ya, sangat sepi. Dengan pengambilan adegan yang sadis, jadi pindah ke adegan lain itu enggak ada kode atau apapun. Langsung hajar!!

Film yang sepi ini dengan ada tulisan komedi di genrenya berhasil membuat saya tersenyum dan tertawa tapi semuanya tertawa miris.

Oh iya, ini film terntang putus asa yang bikin saya putus asa juga. Karena saya sabar sekali dan berharap kalau di akhir film saya akan mendapat penjelasan dari semuanya tapi ternyata tidak, film ini memaksa saya untuk berpikir dan itu bagus.

Jadi, saya akan memberikan penghargaan kepada diri saya sendiri karena berhasil menonton film ini. Saran saya buat yang enggak suka drama sepi jangan nonton karena akan tidur nyenyak.

Ini bagus ditonton buat yang suka mikir, ambigu, kosong dan perasaan yang sejenis. 

No comments: